Wednesday 19 September 2012

batu ginjal | krisis kolik ginjal


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>batu ginjal krisis kolik ginjal | cara mengobati batu ginjal krisis kolik ginjal| gejala batu ginjal | pencegahan batu ginjal krisis kolik ginjal


















batu ginjal | krisis kolik ginjal



Batu ginjal disebabkan oleh penggumpalan kristal mineral dan garam di dalam ginjal atau saluran kencing. Besarnya batu ginjal bervariasi, dari hanya sebesar butiran pasir sampai sebesar bola golf. Pada kebanyakan kasus, batu ginjal tidak menimbulkan gejala karena ukurannya kecil sehingga dapat terbuang sendiri melalui air seni tanpa kita sadari.
Namun, kadang-kadang bila ukurannya besar mereka dapat tersangkut di saluran kencing sehingga menimbulkan sakit luar biasa yang disebut kolik. Dalam kasus lain, batu ginjal terus menetap dan perlahan-lahan membesar di dalam ginjal sehingga menyebabkan kerusakan permanen. Karena alasan tersebut, penting sekali untuk mencegah timbulnya batu ginjal.
A. Penyebab
Batu ginjal terutama disebabkan oleh kristalisasi kalsium oksalat (sejenis garam pada beberapa makanan) atau, yang lebih jarang, asam urat (limbah penguraian protein dalam tubuh). Konsumsi berlebihan makanan yang mengandung kalsium oksalat atau asam urat berisiko menimbulkan batu ginjal. Kurang mengkonsumsi cairan juga dapat menjadi penyebab. Bila kita kurang minum, air seni menjadi lebih kental sehingga memudahkan kristalisasi garam dan mineral. Kelainan metabolisme tertentu juga dapat membuat tubuh lebih mudah memproduksi batu ginjal.
Batu ginjal sering terulang pembentukannya, terutama bila faktor-faktor seperti pola makan dan pola minum seseorang tidak berubah. Pria dua kali lebih sering terkena dibandingkan wanita dan risikonya terus meningkat seiring usia. Gejala batu ginjal dirasakan 12% pria dan 5% wanita berumur 70 tahun.
Krisis kolik ginjal
Ketika batu ginjal tersangkut, terjadi situasi yang disebut krisis kolik ginjal. Ini adalah kedaruratan medis yang memerlukan tindakan segera untuk menghilangkan sakit dan mencegah komplikasi yang terkait (pendarahan, infeksi ginjal, dll).
B. Gejala krisis kolik ginjal adalah:
sakit yang sangat menyengat dan tajam di ginjal (di bawah tulang rusuk belakang) yang menjalar hingga ke perut, kelamin dan paha. Rasa sakit bisa berlangsung beberapa menit atau jam yang diselingi periode nyaman, rasa mual dan muntah, demam atau menggigil, buang air tidak lancar, hanya sedikit-sedikit yang keluar.
Hal ini disebabkan oleh sumbatan batu ginjal dalam aliran air seni, ada darah dalam air seni
Bila Anda terkena krisis kolik ginjal, Anda harus segera memeriksakan diri ke dokter. Langkah terbaik biasanya adalah langsung ke bagian gawat darurat rumah sakit di mana tersedia peralatan yang lengkap untuk menangani krisis Anda. Anda akan mendapatkan penghilang nyeri yang disuntikkan agar rasa sakit Anda segera hilang. Dokter kemudian akan memeriksa keberadaan batu ginjal dengan pemeriksaan sampel darah dan urin serta ultrasound, CT Scan atau rontgen. Pemeriksaan ini membantu dokter menentukan tindakan apa yang sebaiknya diambil.
Jika batu ginjal cukup besar dan tidak dapat dikeluarkan melalui saluran kemih, Anda mungkin harus menjalani litotripsi atau operasi untuk menghilangkannya. Litotripsi menggunakan gelombang kejut atau laser untuk memecah batu ginjal tanpa pembedahan. Operasi yang disebut perkutaneus nefrolipotomidilakukan bila batu ginjal terlalu besar atau berada di tempat yang tidak memungkinkan pemecahan dengan litotripsi.
C. Pencegahan
1. Minumlah air yang cukup. Minumlah setidaknya 2 liter air sehari atau satu gelas setiap jamnya (lebih banyak bila cuaca panas atau Anda banyak beraktivitas fisik). Dengan meminum banyak air, urin Anda bertambah sehingga mengurangi konsentrasi garam dan mineral.
2. Minumlah sepanjang hari. Bila Anda minum hanya di pagi hari, air tersebut akan dibuang melalui kencing dalam dua jam berikutnya sehingga konsentrasi garam dan mineral di siang hari meningkat. Anda harus membiasakan minum lebih sering.
3. Pilih makanan yang kaya vitamin A. Asupan vitamin A sebesar 5000 IU per hari (setara 60 gramwortel) menyehatkan fungsi sistem urin dan mencegah pembentukan batu ginjal. Makanan yang kaya vitamin A adalah brokoli, melon, ikan, dan hati. Namun, berhati-hatilah jangan terlalu banyak mengkonsumsi makanan bervitamin A dari sumber hewani, karena kelebihan vitamin A justru menyebabkan masalah kesehatan lain.
4. Kurangi garam dalam makanan. Dengan mengurangi garam, Anda mengurangi kadar kalsium dalam urin.
5. Jangan berlebihan mengkonsumsi susu dan produk susu (keju, yogurt, es krim, dll) berkalsium tinggi. Kelebihan kalsium akan dibuang oleh tubuh melalui urin sehingga meningkatkan risiko batu ginjal.
6. Jangan berlebihan mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium oksalat tinggiseperti cokelat, kacang, bayam, anggur, dll.
7. Jangan berlebihan mengkonsumsi vitamin C dan D karena dapat mempermudah pengkristalan kalsium oksalat. Konsumsi 3 atau 4 gram vitamin C dan 400 IU vitamin D setiap hari sudah memenuhi kebutuhan sebagian besar orang.
8. Perbanyak mengkonsumsi makanan yang mengandung magnesium dan vitamin B6karena dapat mengurangi kadar kalsium oksalat dalam air seni.
9. Kembangkan pola hidup aktif. Kalsium adalah unsur pembentuk tulang. Dengan hidup aktif, Anda membantu pembentukan kalsium menjadi tulang. Sebaliknya, gaya hidup kurang gerak mendukung kalsium untuk beredar dalam darah dan berisiko menjadi kristal.
10. Kurangi peredaran asam urat. Semua hal yang dapat mencegah asam urat juga mencegah pembentukan batu ginjal.

hematuria


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>cara mengobati hematuria | gejala hematuria | pencegah hematuria | pengobatan hematuria


















Hematuria



Cara mengatasi penyakit hematuria – Urin berdarah atau hematuria adalah suatu penyakit yang terjadi karena adanya kebocoron ginjal sehingga sel-sel darah itu bercampur dengan urin.
B. Penyebab penyakit hematuria
Kebocoran pada ginjal dapat disebabkan oleh beberapa masalah diantaranya infeksi saluran kemih karena terlalu kuat pada saat buang air kecil, infeksi ginjal, menderita batu ginjal, pembesaran prostad, sakit ginjal atau bekerja yang terlalu keras.
Ada beberapa faktor lain yang menyebakan seseorang berpotensi memilki sel darah merah dalam urin. Tingkat usia mempengaruhi melebarnya prostad sehingga Orang dewasa diatas 50 tahun beresiko lebih besar. Faktor keturunan sejauh ini juga ditenggarai sebagai salah satu faktor penyebanya. Secara tidak sadar hubungan seks berpeluang menimbulkan infeksi saluran kemih, tidak terkecuali wanita ataupun laki-laki. Bekerja terlalu keras juga rentan terhadap penyakit urin berdarah.
C. Gejala penyakit hematuria
Bercampurnya darah dalam urin ada yang bisa dilihat secara kasat mata, adapula yang membutuhkan mikroskopis hematuria (di bawah mikroskop). Tanda yang terlihat yaitu urin berwarna merah muda, merah ataupun berwarna cola. Ada sel-sel darah yang ikut keluar melalui urin dan berpotensi menimbulkan sakit.
D. Cara mengatasi penyakit hematuria
Pengobatan secara medis akan lebih efektif bila masalahnya cukup parah. Biasanya diberikan obat-obatan seperti aspirin dan non-steroid anti inflamasi yang dapat menghilangkan rasa sakit. Hindari obat antibiotik seperti penisilin yang berisiko meningkatkan pendarahan pada saluran kencing.
E. Cara mencegah penyakit hematuria
Pencegahan sesuai dengan masalah yang di derita dapat mmbantu proses penyembuhan. Namun ada baiknya dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui lebih jelas apakah menderita kencing berdarah atau tidak dan apa saja penyebabnya.
Jika Cara mengatasi penyakit hematuria sudah dilakukan seperti di atas tidak ada kemajuan atau sering kambuh lagi, pergilah ke dokter untuk berkonsultasi

Tuesday 18 September 2012

nefritis



<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>nefritis | penyebab nefritis | cara pencegahan nefritis gejala nefritis



















Nefritis


Nefritis adalah peradangan pada ginjal yang terjadi karena infeksi bakteri penyakit pada nefron atau kerusakan pada bagian glomerulus ginjal akibat infeksi kuman umumnya bakteri streptococcus.
B. a. Penyebab penyakit nefritis ini adalah karena Bakteri ini masuk melalui saluran pernafasan kemudian dibawa darah ke ginjal. Karena infeksi ini nefron mengalami peradangan sehingga protein dan sel – sel darah yang masuk bersama urine primer tidak dapat disaring dan keluar bersama urine. Selain itu, nefritis dapat menyebabkan uremia, yaitu ureum yang masuk dalam darah melebihi kadar normal.
Terdapatnya ureum di dalam darah dapat menyebabkan penyerapan air terganggu, selanjutnya air akan menumpuk di kaki atau organ tubuh yang lain.
b. Penyebab penyakit nefritis adalah karena suatu reaksi kekebalan yang keliru dan melukai ginjal. Suatu reaksi kekebalan yang abnormal bisa terjadi melalui 2 cara:
1. Suatu antibodi dapat menyerang ginjalnya sendiri atau suatu antigen (zat yang merangsang reaksi kekebalan) menempel pada ginjal
2. Antigen dan antibodi bergabung di bagian tubuh yang lain dan kemudian menempel pada sel-sel di dalam ginjal.
C. a. Gejala yang terjadi pada penyakit nefritis adalah hematuria (darah di dalam air kemih), proteinuria (protein di dalam air kemih) dan kerusakan fungsi hati, yang tergantung kepada jenis, lokasi dan beratnya reaksi kekebalan.
b. Gejala yang sering terjadi pada penderita nefritis seperti dibawah ini:
perasaan lemah, mudah lelah, kurang bergairah, mual, muntah,tidak nafsu makan,kurang atau malah sering buang air kecil, urin berbusa.

D.Cara mencegah nefritis atau mengobatinya
Untuk mengobati penyakit nefritis tergantung pada tingkat keparahan penyakit, penyebab, serta gejala.
Cara mencegah nefritis dapat dengan cara mengatur pola hidup sehat, mengurangi mengkonsumsi kopi, alkohol dan rokok serta memperbanyak minum air putih.

glukosaria


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>glukosaria | penyebab glikosaria | pencegahan glukosaria




















Glukosaria

. Glukosuria adalah dimana terdapatnya glukosa/gula dalam jumlah yang berlebih dalam urine. Glukosuria sebenarnya bukan merupakan suatu jenis penyakit, melainkan merupakan suatu gejala yang disebabkan karena adanya peningkatan glukosa dalam darah, seperti pada pasien diabetes melitus.
Sakit glukosuria ini biasanya terjadi pada penderita yang disebabkan oleh penyakit diabetes melitus. Meningkatnya kadar glukosa dalam darah pada penderita diabetes melitus, disebabkan oleh adanya gangguan pada sel-sel beta pankreas yang mensekresikan hormon insulin.
Dalam keadaan normal, glukosa difasilitasi oleh hormon insulin menuju sel target, yaitu sel otot, dan jaringan tubuh yang lain. Gangguan pada sel beta pankreas dapat menyebabkan terjadinya defesiensi insulin atau kekurangan insulin sehingga terjadi kondisi peningkatan glukosa dalam darah. Meningkatnya glukosa dalam darah akan memberi beban bagi tubulus ginjal dalam absorbsi glukosa, sehingga tidak semuanya glukosa diserap ada sebagian yang dikeluarkan bersama urine atau di sebut sebagai glukosuria
B. Penyebab penyakit glukosuria – Sakit Glukosuria atau biasa di sebut penyakit gula atau kencing manis ditandai dengan Kadar glukosa dalam darah meningkat karena kekurangan hormon insulin.Nefron tidak mampu menyerap kembali kelebihan glukosa, sehingga kelebihan glukosa dibuang bersama urine.
Penyebab penyakit glukosuria ada beberapa macam :
 Terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak gula
 Kurang mengkonsumsi garam
C. Gejala penyakit glukosuria seperti :
 Sering haus
 Banyak mengeluarkan air seni
 Kadar glukosa darah pada waktu puasa lebih dari 120 mg/dl
 Kadar glukosa darah dua jam sesudah makan lebih dari 200 mg/dl.
D. Cara mengobati glukosuria – Ada beberapa cara sebagai pengobatan yang mudah penyakit glukosuria, yaitu dengan :
 Mengurangi makanan yang mengandung gula yang kadarnya tinggi
 Mengkonsumsi buah-buahan
 Obat-obatan yang fungsinya untuk memacu pengeluaran inslin
 meningkatan sensifitas insulin.

penyebaab pencegah dan pengobatan penyakit gagal ginjal



<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>gejala penyebaab pencegah dan pengobatan penyakit gagal ginjal | penyebaab pencegah dan pengobatan penyakit gagal ginjal




















(1) Penyakit Gagal Ginjal adalah suatu penyakit dimana fungsi organ ginjal mengalami penurunan hingga akhirnya tidak lagi mampu bekerja sama sekali dalam hal penyaringan pembuangan elektrolit tubuh, menjaga keseimbangan cairan dan zat kimia tubuh seperti sodium dan kalium didalam darah atau produksi urin.Penyakit ini dapat menyerang siapa saja yang menderita penyakit serius atau terluka dimana hal itu berdampak langsung pada ginjal itu sendiri. Penyakit gagal ginjal lebih sering dialamai mereka yang berusia dewasa, terlebih pada kaum lanjut usia.

A. Penyebab Gagal Ginjal
Terjadinya gagal ginjal disebabkan oleh beberapa penyakit serius yang didedrita oleh tubuh yang mana secara perlahan-lahan berdampak pada kerusakan organ ginjal. diantaranya :
(Hypertension)
(Diabetes Mellitus)
Adanya sumbatan pada saluran kemih (batu, tumor, penyempitan/striktur)
Kelainan autoimun, misalnya lupus eritematosus sistemik
Menderita penyakit kanker (cancer)
Kelainan ginjal, dimana terjadi perkembangan banyak kista pada organ ginjal itu sendiri (polycystic kidney disease)
Rusaknya sel penyaring pada ginjal baik akibat peradangan oleh infeksi atau dampak dari penyakit darah tinggi. Istilah kedokterannya disebut sebagai glomerulonephritis.
Adapun penyakit lainnya yang juga dapat menyebabkan kegagalan fungsi ginjal apabila tidak cepat ditangani antara lain adalah ; Kehilangan carian banyak yang mendadak ( muntaber, perdarahan, luka bakar), serta penyakit lainnya seperti penyakit Paru (TBC), Sifilis, Malaria, Hepatitis, Preeklampsia, Obat-obatan dan Amiloidosis.

Penyakit gagal ginjal berkembang secara perlahan kearah yang semakin buruk dimana ginjal sama sekali tidak lagi mampu bekerja sebagaimana funngsinya. Dalam dunia kedokteran dikenal 2 macam jenis serangan gagal ginjal, akut dan kronik.

B. Tanda dan Gejala Penyakit Gagal Ginjal
Adapun tanda dan gejala terjadinya gagal ginjal yang dialami penderita secara akut antara lain : Bengkak mata, kaki, nyeri pinggang hebat (kolik), kencing sakit, demam, kencing sedikit, kencing merah /darah, sering kencing. Kelainan Urin: Protein, Darah / Eritrosit, Sel Darah Putih / Lekosit, Bakteri.
Sedangkan tanda dan gejala yang mungkin timbul oleh adanya gagal ginjal kronik antara lain : Lemas, tidak ada tenaga, nafsu makan, mual, muntah, bengkak, kencing berkurang, gatal, sesak napas, pucat/anemi. Kelainan urin: Protein, Eritrosit, Lekosit. Kelainan hasil pemeriksaan Lab. lain: Creatinine darah naik, Hb turun, Urin: protein selalu positif.

D. Pengobatan dan Penanganan Gagal Ginjal
Penanganan serta pengobatan gagal ginjal tergantung dari penyebab terjadinya kegagalan fungsi ginjal itu sendiri. Pada intinya, Tujuan pengobatan adalah untuk mengendalikan gejala, meminimalkan komplikasi dan memperlambat perkembangan penyakit. Sebagai contoh, Pasien mungkin perlu melakukan diet penurunan intake sodium, kalium, protein dan cairan. Bila diketahui penyebabnya adalah dampak penyakit lain, maka dokter akan memberikan obat-obatan atau therapy misalnya pemberian obat untuk pengobatan hipertensi, anemia atau mungkin kolesterol yang tinggi.
Seseorang yang mengalami kegagalan fungsi ginjal sangat perlu dimonitor pemasukan (intake) dan pengeluaran (output) cairan, sehingga tindakan dan pengobatan yang diberikan dapat dilakukan secara baik. Dalam beberapa kasus serius, Pasien akan disarankan atau diberikan tindakan pencucian darah {Haemodialisa (dialysis)}. Kemungkinan lainnya adalah dengan tindakan pencangkokan ginjal atau transplantasi ginjal.

E. Tindakan Pencegahan Terserang Penyakit Ginjal
Kita yang dalam kondisi "merasa sehat" setidaknya diharapkan dapat melakukan pemeriksaan kedokter/kontrol/laboratorium. Sedangkan bagi mereka yang dinyatakan mengalami gangguan Ginjal, baik ringan atau sedang diharapkan berhati-hati dalam mengkonsumsi oabat-obatan seperti obat rematik, antibiotika tertentu dan apabila terinfeksi segera diobati, Hindari kekurangan cairan (muntaber), Kontrol secara periodic, pola makan dan minum harus tetap terjaga dan harus tetap seimbang.

Saturday 15 September 2012

fungsi hati


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>funsi hati | fungsi hati manusia


















fungsi hati manusia


Setiap manusia mempunyai hati, biasanya teman-teman mengenal hati yang berarti perasaan, contoh: baik hati, Berhati mulia dan lainnya. Tapi kali ini kita bicara tentang hati sebagai organ tubuh manusia sob. Kali ini kita akan bicara tentang fungsi hati bagi tubuh kita dalam sistem pencernaan atau metbolisme.
Hati termasuk organ ekskresi, karena hati menghasilkan empedu yang mengandung zat sisa hasil perombakan sel darah merah.

Hati adalah organ terbesar yang terletak dalam tubuh yang terletak di dalam rongga perut sebelah kanan, di bawah diafragma berwarna merah tua dan beratnya bisa mencapai dua kilogram.

Hati terbagi menjadi dua lobus, yaitu lobus kanan dan lobus kiri. Hati dilengkapi saluran empedu yang terhubung ke kantung empedu dan usus due belas jari.

Fungsi Hati

Zat racun yang masuk ke dalam tubuh akan disaring terlebih dahulu di dalam hati sebelum beredar ke seluruh tubuh. Hati menyerap zat racun seperti obat-obatan dan alkohol dari sistem peredaran darah. Hati mengeluarkan zat racun tersebut bersama dengan getah empedu.
Mari kita lihat beberapa fungsi hati berikut:

Manghasilka empedu yang berasal dari perombakan sel darah merah. Fungsi empedu sebagai pengemulsi lemak.
Menetralkan racun yang masuk ke dalam tubuh dan membunuh bibit penyakit.
Mengubah glukosa menjadi glikogen dan menyimpannya sebagai cadangan gula, serta mengatur kadar gula dalam darah.
Membentuk protein tertentu dan merombaknya.
Tempat untuk mengubah provitamin A menjadi vitamin A
Tempat pembentukan protrombin dan fibrinogen yang berperan dalam pembekuan darah.

sistem ekskresi yang terjadi pada ginjal manusia


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>sistem ekskresi yang terjadi pada ginjal manusia


















sistem eksresi yang terjadi pada ginjal manusia




Ginjal adalah salah satu organ pengeluaran (ekskresi) yang dimiliki oleh manusia. Ginjal manusia jumlahnya sepasang dan terletak di daerah pinggang. Ginjal terdiri dari 3 bagian utama, yaitu: korteks (bagian luar), medulla (sumsum ginjal), dan pelvis renalis (rongga ginjal). Korteks mengandung kurang lebih 100 juta nefron sehingga permukaan kapilernya luas dan dengan demikian menambah kapasitas perembesan zat buangan.
Setiap nefron terdiri dari badan malpighi dan tubulus (saluran) yang panjang. Dalam badan malpighi terdapat kapsul Bowman yang berupa selaput sel pipih berbentuk mangkuk. Dalam kapsul Bowman terdapat glomerulus yang berupa jalinan kapiler arterial. Tubulus yang dekat dengan badan malpighi dinamakan tubulus kontortus proksimal.

Pada dinding sel tubulus kontortus proksimal terdapat banyak mitokondria. Selain itu, juga terdapat tubulus kontortus distal. Proses-proses yang terjadi di dalam ginjal adalah filtrasi, reabsorbsi dan augmentasi.
1. Filtrasi (Penyaringan) di Dalam Ginjal
Filtrasi terjadi pada kapiler glomerulus yang di dalamnya terdapat sel-sel endotelium kapiler yang berpori. Selain terjadi penyaringan, pada glomerulus juga terjadi pengikatan kembali sel-sel darah, keping darah, dan sebagian besar protein plasma. Hasil filtrasi tersebut adalah berupa filtrat glomerulus (urin primer) yang masih mengandung zat-zat yang berguna, yaitu asam amino, glukosa, natrium dan kalium.
2. Reabsorbsi (Penyerapan Kembali) Urin
Sekitar 99 persen volume dari filtrat glomerulus akan diserap kembali, sedang sisa volume akan dikeluarkan dari dalam tubuh sebagai urin. Penyerapan kembali tersebut terjadi pada tubulus kontortus proksimal. Sedang pada tubulus kontortus distal terjadi penambahan urea dan zat-zat sisa.
Zat-zat yang masih berguna misalnya asam amino dan glukosa dikembalikan ke dalam darah, sedang kelebihan garam dan sisa-sisa metabolisme yang lain dikeluarkan bersama urin. Reabsorbsi gula dan asam amino berlangsung secara difusi, sedangkan reabsorbsi air terjadi secara osmosis.
Setelah terjadi reabsorbsi, tubulus menghasilkan urin sekunder. Dalam urin sekunder tidak lagi terdapat zat-zat yang berguna, sebaliknya kadar zat-zat yang bersifat racun jauh lebih pekat dibanding pada urin primer.
3. Augmentasi Pada Ginjal Manusia
Augmentasi adalah proses penambahan urea dan zat-zat sisa sehingga akhirnya diperoleh urin dengan komposisi 90% air, 2.5% urea, 1.5% garam dan pigmen empedu yang memberi warna dan bau pada urin. Proses augmentasi terjadi pada tubulus kontortus distal.
Banyak sedikitnya urin yang dihasilkan dalam proses ekskresi dipengaruhi oleh beberapa faktor berikut:
1. Hormon Anti Diuretik (ADH)
Faktor pertama yang mempengaruhi produksi air kencing (urin) adalah hormon anti diuretik (ADH) yang dihasilkan oleh kelenjar oleh hipofisis posterior. Jika tubuh menghasilkan banyak ADH maka penyerapan air pada tubulus juga banyak, sehingga volume urin sedikit dan dalam kondisi pekat.
Sebaliknya, jika ADH berada dalam jumlah sedikit maka penyerapan air juga sedikit sehingga ginjal menghasilkan urin dalam volume banyak dan kondisinya encer. Jika kelenjar hipofisis tidak berfungsi sehingga tidak bisa menghasilkan ADH, maka urin akan menjadi sangat encer. Kondisi demikian dinamakan penyakit diabetes insipidus.
2. Jumlah air yang diminum
Semakin banyak volume air yang diminum, maka urin yang dihasilkan juga semakin banyak. Disarankan agar setiap hari kita minum air putih minuman 6 gelas. Konsumsi air putih bisa membersihkan racun-racun tubuh yang masuk ke dalam ginjal dan memberi manfaat menjaga kelembaban pada kulit.
3. Saraf ginjal
Rangsangan pada saraf ginjal akan mengakibatkan penyempitan duktus eferen sehingga aliran darah ke glomerulus berkurang dan mengakibatkan proses filtrasi kurang efektif. Kondisi demikian mengakibatkan volume urin yang dihasilkan jumlahnya sedikit. Begitu juga sebaliknya.
4. Jumlah hormon insulin
Jika hormon insulin jumlahnya sedikit, misalnya pada penderita diabetes melitus, maka kadar gula dalam darah akan dikeluarkan lewat tubulus distal. Hal ini akan mengganggu proses penyerapan kembali air sehingga orang tersebut akan lebih banyak mengeluarkan urin.
Proses produksi urin akan terganggu bila seseorang menderita salah satu penyakit akibat kelainan fungsi ginjal. Penyakit kelainan ginjal yang sering terjadi pada manusia antara lain: nefritis, diabetes melitus (kencing manis), diabetes insipidus, albuminuria, dan batu ginjal. Semoga informasi kesehatan ini bisa berguna untuk Anda.

manfaat buah jeruk


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>manfaat buah jeruk | manfaat jeruk | manfaat jeruk bagi kesehatan

















manfaat buah jeruk



Jeruk dikenal sebagai buah dengan rasa segar dan bergizi. Selain kaya vitamin dan mineral, buah ini juga mengandung serat makanan yang esensial bagi pertumbuhan dan perkembangan tubuh normal.
Dengan rasanya yang asam-asam manis, buah jeruk manis dapat dikonsumsi dalam berbagai bentuk, baik segar maupun dibuat sari buah / jus.
Kandungan senyawa dalam jeruk manis yang kaya vitamin C, potassium, dan folid acid, dapat berfungsi untuk menghambat sel-sel kanker.
Selain kaya serat, buah berwarna kuning ini juga mengandung hesperidin yang mampu menurunkan resiko penyakit jantung, mencegah kolesterol, serta menurunkan tekanan darah. Dalam satu buah jeruk manis ukuran sedang terdapat 16 gram karbohidrat yang mengandung 70 kalori. Karbohidrat ini penting sebagai sumber energi tubuh, terutama untuk otak.
Nilai serat dalam sebuah jeruk manis setara dengan 12 persen yang dibutuhkan per hari. Fungsi serat jelas sangat penting antara lain membantu proses pencernaan. Serat dalam jeruk manis bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan juga menurunkan resiko penyakit jantung.
Kandungan lain dalam buah ini dapat mempengaruhi aktivitas enzim Glutatione S-Transferase (GTS), untuk menghambat terjadinya kanker, bekerjasama dengan senyawa limonoida seperti limonin dan nomilin.
GTS sendiri merupakan enzim utama sistem detoksifikasi yang dapat menetralkan karsinogen.
Wanita disarankan untuk mengkonsumsi buah ini karena kandungan lycopene yang ada di dalamnya dapat mencegah penyakit kanker payudara. Bagi ibu hamil, jeruk manis dapat mengurangi resiko bayi lahir cacat.
Sedangkan bagi anak-anak, kandungan flavonoids di dalamnya dapat menjadi sel imun dan antibodi yang berguna untuk kekebalan tubuh agar tidak mudah terserah flu dan pilek.
Oleh karena itu, sering-seringlah memberikan minuman jeruk peras pada anak Anda agar asupan vitamin yang ada dalam jeruk manis bisa terpenuhi.
Sekedar informasi, jangan terlalu sering memberikan minuman jeruk manis instan kemasan kotak atau sachet karena mengandung bahan pewarna dan pengawet, yang bila terlalu sering dikonsumsi dalam jangka panjang akan menimbulkan sel kanker. Bahaya, kan?
Berikut Manfaat Buah Jeruk untuk kesehatan :
 Menghindari radikal bebas
Vitamin C dalam peranannya sebagai anti-oksidan, selain melindungi kulit dari pengaruh buruk radikal bebas, juga memperkuat sel-sel kulit, sehingga sel-sel kulit dapat lebih cepat memperbaiki jaringan yang rusak karena pengaruh radikal bebas tersebut. Selain itu, vitamin C juga meningkatkan produksi kolagen pada kulit sehingga elastisitas kulit pun terjaga. Proses ini disebut dengan proses regenarasi kulit.
 Menghaluskan kulit
Anda merasa terganggu dengan kulit yang kasar mengeras dan berwarna kehitaman? Buah lemon atau jeruk nipis dapat membantu mengatasi masalah ini. Gosoklah bagian yang mengeras dengan batu apung atau scrub. Kemudian, gosokkan potongan lemon pada bagian yang mengeras. Sesudahnya gunakan pelembab. Lakukan hal ini dengan teratur untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.
 Menghilangkan kulit mati dan jerawat
Kandungan asam yang terdapat pada vitamin C juga mampu menipiskan tumpukan kulit mati yang menimbun kulit. Dengan menipisnya kulit mati ini, penyumbatan pori-pori juga berkurang. Hal ini terutama baik untuk jenis kulit berminyak/berjerawat.
 Membangkitkan semangat
Wangi jeruk yang menyegarkan membuat semangat Anda timbul. Hal ini sangat berguna di pagi hari ketika Anda merasa lemas dan tidak bersemangat. Mandilah dengan menggunakan sabun maupun shower gel beraroma jeruk. Aroma lime, atau jeruk nipis, misalnya, sangat baik untuk membangkitkan semangat.
Sebaliknya, jika Anda merasa lelah seusai beraktivitas sehari penuh, wewangian jeruk dapat membantu Anda menenangkan dan menyamankan tubuh. Cobalah berendam dengan air mandi yang ditetesi minyak esensial sitrun. Berendamlah dan hirup aromanya yang menenangkan tersebut.
 Mengatasi kaki bengkak
Potongan jeruk, terutama jeruk sitrun maupun lemon, dapat membantu Anda mengatasi masalah kaki membengkak, terutama jika terlalu lelah. Bersihkan dan seka kaki hingga bersih, lalu rendam dalam air hangat yang ditetesi Citrus oil maupun Lemon oil. Bisa juga Anda menaruh potongan-potongan lemon segar pada air rendaman tersebut, atau mengompres kaki dengan potongan buah tersebut.
 Menyejukkan kulit kepala
Di hari yang sangat panas, cobalah cara berikut untuk menyejukkan kepala Anda. Buat campuran tonik rambut dengan sari jeruk nipis atau lemon. Simpan di lemari es sampai terasa sejuk, kemudian gunakan pada kepala dan pijit-pijitkan dengan gerakan memutar. Selain dapat menyejukkan kulit kepala, cara ini juga membantu Anda untuk mengendalikan ketombe.
 Sebagai obat batuk
Cara membuat ramuan : Jeruk nipis dipotong dan diperas diambil airnya, kemudian dicampur dengan kecap dan madu sama banyaknya. Aduk sampai rata. Minumkan pada penderita sehari sekali satu sendok makan. Apabila untuk anak-anak, tiga kali sehari satu sendok teh.
Atau juga bisa Jeruk nipis dipotong dan diperas diambil airnya. Tambahkan minyak kayu putih dan kapur sirih sebanyak perasan. Setelah ketiga bahan tercampur oleskan pada dada, leher dan punggung penderita sakit batuk pilek.
 Sebagai obat demam
Cara membuat ramuan: Jeruk nipis dibelah dicampur dengan daun papaya dan kencur. Ketiga bahan direbus dengan tiga gelas air. Rebus ramuan hingga tersisa satu gelas dan saring airnya untuk diminum tiga gelas sehari sebabyak setengah gelas.
 Dagingnya apabila dimakan dapat mengurangi panas perut, menyembuhkan penyakit empedu, serta penyakit wasir.
 Mengandung kadar gula dan vitamin C yang tinggi sehingga dapat meningkatkan pertahanan tubuh, mengobati panas dalam, dan menyembuhkan sariawan.
 Berdasarkan penelitian, mengkonsumsi satu buah jeruk manis setiap hari dapat menekan resiko stroke hingga 19%.
 Merupakan sumber enzim pektin yang berfungsi menurunkan LDL (kolesterol jahat), memperkecil penyumbatan pembuluh darah dan memperkecil resiko serangan jantung.
 Apabila biji jeruk manis direndam dalam air hangat dan diminum dapat menetralisir bisa (racun) yang mematikan.
 Apabila diletakkan pada pakaian, kulit jeruk dapat mencegah ngengat atau tunggau. Aromanya pun bisa menetralisir udara kotor. Selain itu, apabila ditahan di mulut bisa mengharumkan atau mengurangi bau mulut tak sedap. Apabila digunakan sebagai campuran makanan dapat membantu proses pencernaan.
 Perasan kulit jeruk dapat digunakan sebagai pembalut luka. Selain itu abu dari kulitnya merupakan obat gosok yang baik terhadap lepra.
 Merupakan sumber alami asam folik yang mengurangi resiko wanita hamil melahirkan bayi dengan down syndrome. Asam folik juga membantu mencegah penyakit fatal yang berkaitan dengan usia, seperti penyakit jantung dan alzheimer.
 Sari jeruk manis bermanfaat untuk menyembuhkan gangguan pendarahan karena wasir, menyembuhkan demam, mengurangi keasaman darah, memperlancar pembentukan air seni, serta mengatur pengeluaran cairan empedu.
 Air jeruk manis yang ditambah dengan sedikit lada dan garam bermanfaat mengobati gangguan pencernaan. Sementara itu, air jeruk manis yang ditambah sedikit garam dan madu berkhasiat mengatasi gangguan bronkhitis, asma, tubercolosis (TBC), dan masuk angin.
 Kulit jeruk manis berkhasiat melembutkan kulit dan mengusir bintik hitam pada raut wajah. Caranya, rebus kulit jeruk hingga mendidih, lalu saring. Minum airnya dalam kondisi hangat segelas per hari selama 3 bulan.


manfaat buah pisang


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>manfaat buah pisang | manfaat pisang | khasiat buah pisang | khasiat pisang


















manfaat buah pisang




Bagi orang Indonesia buah pisang sudah bukan merupakan buah asing. Di mana-mana, di banyak tempat, kita bisa mendapatkan pisang dengan sangat mudah. Di dalam buah pisang terkandung di dalamnya 3 gula alami sukrosa, glukosa, dan fruktosa. Di samping memiliki kandungan gula alami buah pisang juga memiliki banyak kandungan serat. Manfaat serat tentu saja anda semua tahu, sangat baik untuk membantu sistem pencernaan dalam tubuh.

Adapun kandungan gizi yang terdapat dalam buah pisang adalah sebagai berikut :

1. Sodium 1 mg
2. Kalori 99 mg
3. Fosfor 2,8 mg
4. Karbohidrat 25,8 mg
5. Vitamin A 44 mg, Vit B, B6-B12, C 3 mg, dan air 72.
6. Protein 1,2 mg
7. Lemak 0.2 mg
8. Kalsium 8 mg
9. Besi 28 mg
10.Serat 0,7 mg

Manfaat Buah Pisang

1. Buah Pisang Membantu Meningkatkan Kosentrasi

Apabila anda mengalami kesulitan dalam berkonsentrasi maka buah pisang bisa dijadikan solusi problem anda. Sebab di dalam buah pisang ada kandungan kalsium yang berfungsi untuk meningkatkan kosentrasi. Buah pisang adalah cara alami untuk meningkatkan konsentrasi anda.

2. Buah Pisang Bermanfaat Bagi Ibu yang sedang Hamil

Kandungan buah Pisang adalah asam folat. Asam folat sangat mudah diserap oleh janin lewat rahim sang ibu. Akan tetapi jangan terlalu banyak makan pisang bagi ibu hamil. Karena mengkonsumsi buah pisang dengan berlebihan tidak baik juga bagi janin. Kenapa ? Karena buah pisang memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi.

3. Buah Pisang Sebagai Masker Pelembut Kulit

Buah pisang tidak hanya bermanfaat untuk tubuh dengan cara dimakan. Tapi buah pisang bisa dijadikan Masker Pelembut Kulit. Mau tahu caranya ? Begini :
Buatlah bubur pisang lalu Campurlah bubur pisang tadi dengan madu dan susu.
Aduklah campuran tersebut hingga benar-benar merata.
Setelah merata oleskan pada wajah anda
Biarkan selama 30 menit.
Kemudian bilas dengan air hangat. Lalu bilas lagi dengan air dingin.

Lakukan hal itu secara teratur setiap hari, maka dalam waktu kurang lebih 15 hari kulit anda akan telihat lebih halus dan bersih.

4. Buah Pisang Mengatasi Diare dan Sembelit

Terserang penyakit diare dan mengalami sembelit ? Jangan jauh-jauh cari obat. Manfaatkan buah pisang. Dalam buah pisang terkandung banyak serat. Serat membantu fungsi pencernaan. Di samping itu kandungan potasium yang ada dalam buah pisang sangat baik untuk anda yang menderita diare. Juga buah pisang memiliki kandungan pektin. Pektina adalah salah satu jenis serat yang mudah larut dalam air.

5. Buah Pisang Bisa Mengatasi Anemia

Sedang mengalami penyakit Anemia ? Pisang solusinya. Di dalam Buah pisang terkandung zat besi yang relatif tinggi. Dengan kandungan zat besi yang tinggi maka buah pisang bisa membantu fungsi hemoglobin dalam tubuh. Untuk penderita penyakit anemia dianjurkan untuk makan buah pisang secara rutin. Makan buah pisang secara rutin sangat baik untuk mengembalikan tekanan darah dalam tubuh dan juga membantu untuk hemoglobin menjadi stabil.

6. Buah Pisang Mengatasi Rasa Lelah dan Sebagai Sumber Energi

Merasa lelah setelah bekerja ? Jangan lupakan pisang. Coba anda lihat tekstur buah pisang yang lembut. Buah pisang akan mudah di cerna oleh tubuh karena tekstur buah pisang yang lembut itu. Di samping itu kandungan gula alami yang ada dalam buah pisang akan menjadi sumber energi yang baik bagi tubuh.

7. Buah Pisang Bermanfaat Mengobati Stroke dan Menurunkan Tekanan Darah
Kandungan kadar garam buah pisang rendah. Dengan kadar garam yang rendah tersebut buah pisang bisa mengobati penyakit stroke dan dapat menurunkan tekanan darah. Kalau ini saya alami sendiri. Setiap saya sakit kepala karena Hipertensi atau tekanan darah tinggi, maka solusi yang saya lakukan adalah dengan makan buah pisang ulin ( kata orang banjar ). Tidak banyak. Paling 3 sampai 5 buah pisang saja. Dalam hitungan menit ( pengalaman saya loh ) sakit kepala berangsur hilang.

kabel utp


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>kabel utp (rj 45) | cara kerja | pengertian kabel utp


















kabel UTP




UTP, singkatan dari “Unshielded Twisted Pair”. Disebut unshielded karena kurang tahan terhadap interferensi elektromagnetik. Dan disebut twisted pair karena di dalamnya terdapat pasangan kabel yang disusun spiral alias saling berlilitan. Ada 5 kategori kabel UTP. Dari kategori 1 sampai kategori 5. Untuk jaringan komputer yang terkenal adalah kategori 3 dan kategori 5.

Kategori 3 bisa untuk transmisi data sampai 10 mbps, sedang kategori 5 sampai 100 mbps. Kalau hanya buat misalnya jaringan komputer di kantor atau kampus atau warnet, paling hemat menggunakan yang kategori 3. Itu sudah lebih dari cukup.

Secara umum, pemasangan kabel UTP tersebut ada dua tipe, yaitu tipe straight dan tipe cross. Disebut tipe straight karena masing-masing kabel yang jumlahnya 8 itu berkorespondensi 1-1 langsung. Sedangkan disebut cross karena ada persilangan pada susunan kabelnya.

cara pasang google translate di blog


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>cara pakai google translate di blog | cara pasang google translate di blogspot | pasang google translate | bagaimana pasang google translate?


















cara pakai google translate di blogspot

Kalian ingin memasang translate di blog dengan tampilan yang lebih menarik dari translate fasilitas google..?? Kebetulan setelah saya melakukan blogwalking ke blog para sobat master saya ketemu bagaimana Cara Memasang Translate Bendera
Berikut scriptnya silahkan kalian download untuk di pasang ke widget blog kalian
untuk google translate di blog monggo download disini 1
Tampilan pertama :




Tampilan kedua :
untuk google translate tampilan kedua mangga download disini 2




Cara Pemasangannya :
Setelah kalian menentukan pilihan tampilan, Login ke Blog kalian, bisa klik disini Klik tab Rancangan >> klikElemen Laman >> klik Tambah Gadget/Widget.
Setelah itu Paste Script diatas salah satu diantara keduanya tampilan pertama atau tampilan kedua ke kolom konten di bawah kolom judul. Jangan lupa kasi judul gadget/widgetnya biar pengunjung blog kalian tahu kalo gambar bendera ini berguna untuk translate bahasa blog kalian. Terakhir klik Simpan.





manfaat buah pepaya


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>manfaat buah pepaya | buah pepaya manfaatnya apa? | buah pepaya | khasiat buah pepaya | manfaat dan khasiat buah pepaya


















manfaat buah pepaya


Buah pepaya adalah buah yang sangat sering sekali kita jumpai di lingkungan sekitar kita, akan tetapi kita tidak menyadari betapa banyaknya manfaat yang terkandung dalam buah pepaya ini, baik dalam dunia kesehatan, juga bermanfaat untuk perawatan kulit karena buah pepaya kaya akan kandungan penting seperti karbohidrat, protein, vitamin B1, vitamin B2, vitamin C, fosfor, zat besi, kalsium dan serat. Adapun manfaat buah pepayatersebut yaitu :
1. Sebagai Obat Bagi Pencernaan. Enzim pengurai protein pepaya, dapat membanru pencernaan dalam tubuh. Selain membantu pengeluaran dalam saluran usus dan pankreas, pepaya juga mengurangi getah lambung dan mengurai protein serta pati. Sehingga setelah mengonsumsi buah ini, sistem pencernaan tubuh akan semakin baik dan dapat menyembuhkan sakit sembelit.
2. Pepaya dapat mencegah penyakit jantung. Pepaya dipercaya efektif dalam mencegah atherosclerotic dan penyakit jantung akibat diabetes.
3. Pepaya dapat menyembuhkan luka. Pada bagian kulit pepaya, sering sekali digunakan untuk menyembuhkan luka atau cidera.
4. Sebagai nutrisi bagi kepala. Asupan pepaya membantu pertumbuhan rambut dan menghambat munculnya ketombe.
5. Sebagai detoksifikasi dalam tubuh. Memakan pepaya segar dalam jumlah cukup dapat membantu menyingkirkan racun-racun dari dalam tubuh.
6. Sebagai obat antiperadangan. vitamin A dan C dalam buah pepaya, serta beta-karoten juga efektif dalam mengobati peradangan. Oleh karena itu, pepaya adalah buah yang baik bagi penderita asma, osteoarthritis, dan rheumatoid arthritis.
Itulah manfaat buah pepaya yang selama ini kita abaikan, mudah-mudahan artikel kali ini dapat bermanfaat bagi para pembaca sekalian, dan sempatkan waktu untuk mengkonsumsi buah pepaya ini sebagai aupan nutrisi kita sehari-hari.


fungsi kulit


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>sistem ekskresi pada kulit manusia | ekskresi pada kulit manusia | fungsi kulit manusia

















fungsi kulit


Kulit merupakan jaringan yang terdapat pada bagian luar tubuh. Kulit memiliki banyak fungsi karena di dalamnya terdapat berbagai jaringan.
1. Epidermis (Kulit Ari)
Epidermis tersusun oleh sejumlah lapisan sel yang pada dasarnya terdiri atas dua lapisan yaitu:


a. Lapisan tanduk
Merupakan lapisan epidermis paling luar. Pada lapisan ini tidak terdapat pembuluh darah dan serabut saraf, karena merupakan sel-sel mati dan selalu mengelupas. Lapisan ini jelas sekali terlihat pada telapak tangan dan telapak kaki.
b. Lapisan malpighi
Lapisan ini terdapat di bawah lapisan tanduk. Sel-selnya terdapat pigmen yang menentukan warna kulit.
2. Dermis (Kulit Jangat)
Merupakan lapisan kulit di bawah epidermis, di dalam lapisan ini terdapat beberapa jaringan yaitu:
1. Kelenjar keringat, yang berfungsi untuk menghasilkan keringat. Keringat tersebut bermuara pada pori-pori kulit.
2. Kelenjar minyak, yang berfungsi untuk menghasilkan minyak guna menjaga rambut tidak kering. Kelenjar ini letaknya dekat akar rambut.
3. Pembuluh darah, yang berfungsi untuk mengedarkan darah ke semua sel atau jaringan termasuk akar rambut.
4. Ujung-ujung saraf. Ujung saraf yang terdapat pada lapisan ini adalah ujung saraf perasa dan peraba.
3. Jaringan Ikat Bawah Kulit
Di bagian ini terdapat jaringan lemak (adiposa). Fungsinya antara lain untuk penahan suhu tubuh dan cadangan makanan.

Dengan adanya berbagai jaringan yang terdapat di dalamnya, maka kulit dapat berfungsi sebagai:
1. indra peraba dan perasa,
2. pelindung tubuh terhadap luka dan kuman,
3. tempat pembentukan vitamin D dari provitamin D dengan bantuan sinar ultraviolet cahaya matahari,
4. penyimpan kelebihan lemak,
5. pengatur suhu tubuh,
6. Alat pengeluaran (ekskresi) dalam bentuk keringat.
Dari berbagai fungsi tersebut yang berkaitan dengan sistem ekskresi adalah kemampuan kulit sebagai pengatur suhu tubuh. Suhu tubuh diatur oleh pusat pengatur panas di sumsum lanjutan agar konstan 36o – 37,5o C. Bila suhu badan meningkat, maka kapiler darah melebar, kulit menjadi panas dan kelebihan panas dipancarkan ke kelenjar keringat. Sehingga terjadi penguapan cairan dalam bentuk keringat pada permukaan tubuh. Sebaliknya bila tubuh merasa kedinginan, pembuluh darah mengkerut, kulit menjadi pucat dan dingin, keringat dibatasi pengeluarannya.
Keringat yang dikeluarkan oleh kelenjar keringat berisi larutan garam, urea dan air. Banyaknya keringat yang dikeluarkan tergantung dari beberapa faktor antara lain aktivitas tubuh, suhu lingkungan, makanan, kesehatan dan emosi.

manfaat anggur


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>manfaat buah anggur | manfaat anggur bagi kesehatan | manfaat bauah anggur bagi kesehatan


















manfaat buah anggur



Manfaat Anggur bagi kesehatan termasuk ablity untuk mengobati sembelit, gangguan
pencernaan, kelelahan, gangguan ginjal, degenerasi makula dan pencegahan katarak.
Buah angguh termasuk buah yang paling lezat dan manis, anggur yang merupakan sumber
kaya vitamin A, C, B6 dan folat sebagai tambahan penting mineral seperti kalium , kalsium ,
zat besi , fosfor , magnesium dan selenium. Anggur juga mengandung flavonoid yang bersifat
antioksidan sangat kuat, yang dapat mengurangi kerusakan yang disebabkan oleh radikal
bebas dan penuaan mengendur.

Berikut ini ada beberapa manfaat buah Anggur bagi kesehatan:
Manfaat Buah Anggur, Asma: Karena nilai terkemuka terapeutik, anggur dapat
digunakan untuk penyembuhan asma . Selain itu, kekuatan assimilatory anggur juga
lebih tinggi. Hal ini meningkatkan kadar air dalam paru-paru.

Manfaat Buah Anggur, Penyakit jantung: Anggur meningkatkan kadar oksida nitrat
dalam darah, yang mencegah penggumpalan darah sehingga mengurangi
kemungkinan serangan jantung. Selain itu antioksidan hadir dalam anggur mencegah
oksidasi kolesterol LDL, yang menghambat pembuluh darah.
Manfaat Buah Anggur, Sembelit: Anggur sangat efektif dalam meng
atasi sembelit.
Mereka dianggap sebagai pencahar makanan , karena mengandung organik asam,
gula dan selulosa. Mereka juga meredakan sembelit kronis dengan pewarnaan sampai
usus dan perut.

Manfaat Buah Anggur, Gangguan pencernaan: Anggur memainkan peran penting
dalam dispepsia. Mereka meredakan panas dan menyembuhkan gangguan
pencernaan dan iritasi lambung. Mereka juga disukai karena mereka merupakan
makanan ringan.

Manfaat Buah Anggur, Gangguan ginjal: Anggur secara substansial dapat
mengurangi keasaman dari asam urat dan membantu dalam penghapusan asam dari
sistem, sehingga mengurangi tekanan kerja ginjal.

Manfaat Buah Anggur, Kanker Payudara: Melalui sebuah penelitian terbaru, telah
ditemukan bahwa jus anggur berwarna ungu Concord membantu dalam mencegah
kanker payudara . Penurunan yang signifikan dalam massa tumor mammae tikus
laboratorium terlihat setelah mereka makan jus anggur atas dasar percobaan.

Manfaat Buah Anggur, Degenerasi makula: Anggur dapat mencegah hilangnya
degenerasi terkait usia visi atau makula. Tiga porsi buah anggur sehari dapat
mengurangi risiko degenerasi makula oleh lebih dari 36%.
Manfaat Buah Anggur, Mencegah katarak: Flavonoid dalam anggur telah hadir
antioksidan, yang dapat mengurangi dan melawan kerusakan yang disebabkan oleh
radikal bebas seperti katarak terpisah dari penyakit jantung, kanker, dan masalah
terkait usia.

Manfaat Buah Anggur, Kolesterol darah: Anggur mengandung senyawa yang
disebut pterostilbene, yang memiliki kapasitas untuk menurunkan tingkat kolesterol.
Saponin hadir dalam kulit buah anggur juga dapat mencegah penyerapan kolesterol
dengan mengikat dengan itu.

Manfaat Buah Anggur, Aktivitas antibakteri: anggur merah memiliki sifat antibakteri
dan antivirus yang kuat dan dapat melindungi Anda dari infeksi. Mereka memiliki
properti antivirus yang kuat terhadap virus polio dan virus herpes simpleks.

Manfaat Buah Anggur, Sifat antikanker: Anggur yang ditemukan memiliki sifat kuat
anti kanker karena efek anti-inflamasi resveratrol dalam buah anggur ini. Hal ini
terutama efektif pada kanker kolorektal dan kanker payudara. Anthocyanin dan
proanthocyanidins hadir dalam buah anggur memiliki sifat-sifat anti-berkembang biak
dan dapat menghambat pertumbuhan agen penyebab kanker. Jus anggur bukan
hanya mencegah resiko kanker tetapi juga menekan pertumbuhan dan penyebaran sel
kanker. Pigmen yang terkandung dalam buah anggur meningkatkan kekebalan tubuh
secara keseluruhan
Jadi, manfaat buah anggur memainkan peran penting dalam mencegah gangguan
kesehatan yang tak terhitung banyaknya dan dapat digunakan sebagai obat berbasis rumah
untuk beberapa penyakit. buah anggur kering , yang dikenal sebagai kismis , sangat bergizi
dan membantu dalam banyak gangguan termasuk sembelit, asidosis, anemia, demam ,
kelemahan seksual dan membantu dalam memperoleh perawatan berat badan dan mata

manfaat buah naga


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>manfaat buah naga | khasiat buat naga | manfaat buah naga bagi kesehatan

















manfaat buah naga



Manfaat Buah Naga awalnya disebut pitaya, karena sisik pada tubuhnya. Buah naga
merupakan buah yang indah dengan warna intens dan bentuk serta dengan bunga yang
mempesona. Seperti mekar di malam hari, juga disebut Moonflower, Ratu malam dan Lady of
the Night. Biasanya buah ini berwarna merah gelap, itu juga dapat ditemukan dalam warna
kuning atau merah muda. Kulit buah ini ditutupi dengan sisik hijau besar.
Di tengah buah, bubur manis hadir dalam warna putih atau merah, dengan biji hitam kecil.
Manfaat gizi buah naga ini membuat pilihan yang sangat populer di kalangan orang-orang.
Baca terus untuk mengetahui lebih lanjut tentang manfaat gizi dan kesehatan buah naga.
Kandungan nutrisi Buah Naga:
Berikut ini adalah nilai-nilai gizi dari buah naga hadir dalam 100 gram buah:
Niasin - 1,3 mg
Riboflavin - 0,044 mg
Tiamin - 0,0 mg
Vitamin C - 9 mg
Vitamin B3 - 0,43 mg
Vitamin B2 - 0,045 mg
Vitamin B1 - 0,043 mg
Besi - 0,65 mg
Fosfor - 36,1 mg
Kalsium - 8.8 mg
Karoten - 0,012 mg
Serat kasar - 0,9 g
Lemak - 0,61 g
Ash - 0,28 g
Protein - 0,229 g
Moisture - 83 g
Lain-lain
Manfaat Buah Naga Bagi Kesehatan
Buah naga merupakan sumber antioksidan yang baik, mencegah radikal bebas dan
melindungi dari menyebabkan kanker dan detriments kesehatan lainnya dari
memasuki tubuh Anda.
Buah ini membantu menetralkan zat-zat beracun seperti logam berat. Selain itu,
tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol dapat dikurangi dengan mengkonsumsi
buah naga.
Konsumsi buah naga ini karena membantu dalam melawan batuk dan asma.
buah naga Ini memiliki jumlah tinggi vitamin C dan membantu dalam penyembuhan
memar dan luka dengan cepat dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Vitamin B2 hadir dalam buah naga bertindak seperti multivitamin dan membantu untuk
memperbaiki dan memulihkan hilangnya nafsu makan.
Vitamin B1 dalam buah ini membantu dalam meningkatkan produksi energi dan juga
dalam metabolisme karbohidrat.
Karena kehadiran vitamin B3, membantu dalam menurunkan kadar kolesterol jahat. Ini
meningkatkan penampilan kulit Anda dengan menghaluskan dan melembabkan itu.
Manfaat buah naga yang lain yaitu meningkatkan penglihatan dan menghindari
hipertensi.
Karena merupakan sumber yang baik fosfor dan kalsium, memperkuat tulang,
membantu dalam pembentukan jaringan dan bentuk gigi yang sehat.
Konsumsi rutin buah naga berat badan menurun, sehingga menciptakan tubuh yang
seimbang.
Buah naga juga sangat membantu dalam mengurangi kadar gula darah pada orang
yang menderita diabetes tipe 2.

email

<data:blog.title/> <data:blog.pageName/>e-mail adalah |email adalah | pengertian email

e-mail

definisi email. Apalagi dengan kemajuan internet yang banyak mempengaruhi kehidupan kita, termasuk dalam hal komunikasi melalui surat.
Kita tentu ingat bahwa surat-menyurat dengan cara konvensional sudah banyak ditinggalkan.
Hal ini disebabkan internet memungkinkan kita mengirim surat dalam bentuk elektronik yang jauh lebih cepat dan jauh lebih murah dari pada megirim surat menyurat biasa.
Ini merupakan salah satu perbedaan email dengan surat biasa.
Surat elektronik dapat dikirimkan dengan biaya yang lebih murah dan sampai dalam waktu yang lebih cepat. Ya, mungkin hanya biaya koneksi internet (dan listrik untuk komputer)yang tidak seberapa, atau ditambah dengan sedikit biaya parkir jika kita menggunakan internet di warnet.
Email adalah kependekan dari electronic mail. Jadi singkatan email berasal dari bahasa inggris yang artinya “surat elektronik” tersebut. Terkadang, dalam bahasa indonesia, kita mungkin menemukan ada orang yang menggunakan singkatan yang serupa, yakni ‘surel’.
Barangkali singkatan surel ini digunakan untuk menandingi singkatan email. Hanya saja, secara pribadi, saya lebih menyukai penyebutan email daripada surel. Email adalah salah satu fasilitas internet yang penggunaanya cukup luas. Entah itu untuk berikirim pesan, atau untuk aktivasi akun tertentu.
Kita tentu ingat bagaimana twitter dan facebook menggunakan email sebagai salah satu cara untuk mendaftar di akun mereka. Barangkali, hal ini disebabkan email merupakan alat komunikasi yang murah dan cepat.
Kelebihan email lainnya yang kita rasakan adalah kita dapat mengirimkan pesan dalam bentuk surat ke seluruh dunia dalam waktu yang sangat cepat dan dengan biaya yang murah.
Email yang dikirimkan akan sampai di alamat yang dituju sesaat setelah email tersebut dikirimkan. Barangkali hanya beberapa menit dari email tersebut dikirimkan. Tentu perbandingan email dengan surat biasa ini begitu kontras, karena jika mengirim menggunakan surat biasa, barangkali kita butuh beberapa hari sampai email tersebut diterima. Meskipun perbedaan email dengan surat biasa ada banyak, namun sebagian konsep email sama dengan pengiriman surat melalui pos.
Masing-masing orang mempunyai kotak pos sendiri dengan alamat tersendiri. Kita tinggal mengirimkan surat ke kontak pos tertentu dengan alamat tertentu pula. Kemudian si penerima akan membuka kotak posnya dan menemukan surat yang kita kirim. Demikian juga dengan email, masing-masing orang mempunyai alamat email sendirisendiri. Jika kita ingin mengirimkan email, kita tinggal mengirimkan ke alamat email orang tersebut.
Hanya saja, kita perlu berhati-hati, karena salah satu huruf atau garis bawah atau angka dalam alamat email yang kita tuliskan, hampir bisa dipastikan bahwa email tersebut tidak akan sampai ke orang yang kita tuju.
Nah dari informasi diatas, saya harap anda sudah cukup memahami definisi email atau pengertian email. Dengan begitu, anda tidak akan bingung lagi ketika ada orang yang bertanya “apa itu email” atau mengisi pertanyaan “email adalah ….” dan lain-lain. Ngomong ngomong apakah anda, setelah memahami pengertian email ini akan membuat email? Ada banyak sekali cara membuat email atau panduan cara membuat email setelah anda mengetahui pengertian email diatas

keuntungan dan kerugian dari internet


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>manfaat dan kerugian internet | keuntungan dan kerugian internet | kerugian internet | manfaat internet


















keuntungan dan kerugian internet

Kemajuan yang telah dicapai manusia dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) merupakan sesuatu yang patut kita syukuri karena dengan kemajuan tersebut akan memudahkan manusia dalam mengerjakan pekerjaan dan tugas yang harus dikerjakannya. Namun, tidak semua kemajuan yang telah dicapai tersebut membawa dampak positif. Diantara kemajuan yang telah dicapai tersebut ternyata dapat membawa dampak negatif bagi manusia. Dibawah ini akan dipaparkan dampak positif (keuntungan) dan negatif(kerugian) dari penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi.
Keuntungan
Komunikasi:
Sasaran utama dari internet selalu komunikasi. Dan internet telah unggul melampaui harapan Masih;. Inovasi yang terjadi agar lebih cepat, lebih dapat diandalkan. Dengan kemajuan Internet komputer, bumi kita telah berkurang dan telah mencapai bentuk sebuah desa global.
Sekarang kita dapat berkomunikasi dengan fraksi yang kedua dengan orang yang duduk di bagian lain dunia. Hari ini untuk komunikasi yang lebih baik, kita dapat memanfaatkan fasilitas e-mail, kita dapat chatting selama berjam-jam dengan orang yang kita cintai. Ada banyak messenger layanan dalam penawaran. Dengan bantuan layanan seperti itu, menjadi sangat mudah untuk mendirikan semacam persahabatan global di mana Anda dapat berbagi pemikiran Anda, dapat menjelajahi kebudayaan lain dari etnis yang berbeda.
Informasi :
Informasi mungkin internet menawarkan keuntungan terbesar. Internet adalah harta karun virtual informasi. Setiap jenis informasi pada setiap topik di bawah matahari tersedia di Internet. mesin cari seperti Google, yahoo adalah pada layanan Anda di Internet. Anda hampir bisa menemukan semua jenis data pada hampir semua jenis topik yang Anda cari. Ada sejumlah besar informasi yang tersedia di internet untuk hampir semua subyek yang dikenal manusia, mulai dari pemerintah dan layanan hukum, pameran dagang dan konferensi, informasi pasar, ide-ide baru dan dukungan teknis, daftar itu adalah tujuan kurang.
Mahasiswa dan anak-anak antara pengguna atas yang surfing Internet untuk penelitian. Hari ini, hampir diperlukan bahwa siswa harus menggunakan internet untuk riset untuk tujuan mengumpulkan sumber daya. Guru telah mulai memberikan tugas yang memerlukan penelitian di Internet. Hampir setiap hari datang, penelitian tentang masalah medis menjadi lebih mudah untuk mencari. Sejumlah situs web yang tersedia di internet menawarkan banyak informasi bagi masyarakat untuk penyakit penelitian dan berbicara dengan dokter secara online di situs seperti, Amerika Dokter. Selama tahun 1998 lebih dari 20 juta orang dilaporkan akan online untuk mengambil informasi kesehatan.
Hiburan :
Hiburan lain yang populer raison d’etre mengapa banyak orang lebih memilih untuk menjelajah Internet. Bahkan, media internet telah menjadi sangat sukses dalam perangkap segi faktor hiburan. Men-download permainan, mengunjungi chat room atau hanya surfing di Web adalah beberapa orang menggunakan ditemukan. Ada banyak permainan yang dapat didownload dari internet secara gratis. Industri game online telah mencicipi dramatis dan fenomenal perhatian pecinta game. kamar Chat sangat populer karena pengguna dapat bertemu orang baru dan menarik. Bahkan, internet telah berhasil digunakan oleh orang-orang untuk menemukan pasangan hidup panjang. Ketika orang surfing di Web, ada banyak hal yang dapat ditemukan. Musik, hobi, berita dan banyak lagi dapat ditemukan dan berbagi di Internet.
Layanan :
Banyak pelayanan sekarang tersedia di internet seperti perbankan online, mencari pekerjaan, pembelian tiket untuk film favorit Anda, layanan bimbingan pada array topik melanda setiap aspek kehidupan, dan pemesanan hotel. Seringkali layanan ini tidak tersedia off-line dan dapat dikenakan biaya lebih banyak.
E-Commerce :
E-commerce adalah konsep yang digunakan untuk semua jenis manuver komersial, atau transaksi bisnis yang melibatkan transfer informasi di seluruh dunia melalui Internet. Hal ini telah menjadi sebuah fenomena yang terkait dengan jenis belanja, hampir semua hal. Nama Anda dan E-commerce dengan tentakel raksasa melanda setiap satu produk dan layanan akan membuat Anda tersedia di tangga pintu Anda. Ini telah mendapat berbagai menakjubkan nyata dan macam produk dari kebutuhan rumah tangga, teknologi sampai hiburan.
Kekurangan
Pencurian informasi pribadi :
Jika Anda menggunakan Internet, Anda mungkin akan menghadapi bahaya besar sebagai informasi pribadi Anda seperti nama, alamat, nomor kartu kredit dll dapat diakses oleh penjahat lainnya untuk membuat suatu permasalahan Anda lebih parah.
Spamming:
Spamming mengacu pada mengirim e-mail yang tidak diinginkan dalam jumlah besar, yang memberikan ada tujuan dan sia-sia menghambat seluruh sistem. kegiatan ilegal tersebut bisa jadi sangat frustasi bagi Anda, dan bukan hanya mengabaikannya, Anda harus melakukan upaya untuk mencoba dan menghentikan kegiatan sehingga menggunakan Internet dapat menjadi yang lebih aman.
Ancaman virus :
Virus tidak lain hanyalah sebuah program yang mengganggu fungsi normal dari sistem komputer Anda. Komputer terpasang ke internet lebih rentan terhadap serangan virus dan mereka bisa berakhir ke seluruh hard disk menabrak Anda, menyebabkan Anda sakit kepala yang cukup.
Pornografi:
Ini mungkin merupakan ancaman terbesar yang berhubungan dengan hidup sehat mental anak-anak Anda. Sebuah masalah yang sangat serius tentang Internet. Ada ribuan situs porno di Internet yang dapat dengan mudah ditemukan dan dapat menjadi faktor yang merugikan untuk membiarkan anak-anak menggunakan Internet.
Padahal, internet juga dapat membuat kekacauan, perusakan dan penyalahgunaan yang bisa sangat fatal, keuntungan itu lebih besar daripada kelemahan perusahaan.



nic


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>nic adalah | pengertian nic | fungsi nic
















nic




Network Interface Card (NIC), juga disebut sebagai Network Adapter,digunakan untuk menghubungkan computer ke kabel yang digunakan pada local area network (LAN). Umumnya, NIC ditempatkan pada computer expansion bus melalui slot ISA (8 bit atau 16 bit) atau PCI (32 bit atau 64 bit) juga biasanya portnya juga sudah terintegrasi dengan motherboard (onboard).
NIC mempunyai satu atau lebih port eksternal yang digunakan untuk menempatkan kabel networknya.

Fungsi utama dari NIC adalah mengijinkan komputer untuk berkomunikasi dalam network. Ia melakukan hal ini dengan mengirim/menerima dan mengontrol traffic dengan komputer atau peralatan lain yang ada pada network.
Saat mengirim, NIC mengkonvert data dari pararel ke serial, mengencode dan mengompresinya, dan kemudian menempatkannya pada kawat dalam bentuk sinyal listrik atau optik. Proses ini terjadi sebaliknya pada saat menerima. NIC mentranslate sinyal listrik yang diterimanya menjadi bit-bit yang bisa dibaca oleh komputer.

Setiap NIC mempunyai identifikasi unik yang disebut MAC Address yang telah dihard-coded pada cardnya. Sebagai tambahan, setiap NIC harus mempunyai network adapter driver yang mengijinkan ia untuk berkomunikasi dengan network protokolnya. Sebuah NIC spesifik untuk arsitektur LAN tertentu (misalnya, Ethernet, Token Ring, atau Fiber-Optic). Ada kemungkinginan untuk menginstall lebih dari satu NIC pada komputer yang sama.

Bagaimana NIC dihubungkan ke kabelnya ?

Sebuah konektor interface adalah koneksi fisik antara NIC dan kabelnya. Ada tiga tipe interface konektor yang umum yang digunakan pada LAN:

• BNC (British Naval Connector). Digunakan dengan kabel koaksial.
• RJ-45. Sebuah 8-kawat konektor modular yang terlihat mirip dengan konektor jack telepon (RJ-11). Digunakan dengan kabel twisted-pair. (RJ-11 hanya mempunyai 6 pins, sedangkan RJ-45 mempunyai 8 pin).
• AUI (Attachment Unite Interface). Umumnya sebuah 15-pin interface yang digunakan dengan kabel koaksial thicknet. Juga disebut sebagai DIX (Digital Intel Xerox) interface. Sudah tidak umum lagi.

Beberapa NIC mempunyai lebih dari satu interface konektor (misalnya, satu RJ-45 dan satu BNC).

routher


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>routher adalah | routher adalah | fungsi routher | pengertian routher


















routher


1. Router

Router adalah sebuah alat jaringan komputer yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing. Proses routing terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari stack protokol tujuh-lapis OSI.


Router adalah perangkat keras yang dapat menghubungkan dua atau lebih jaringan yang memiliki subnet berbeda. Router juga berfungsi sebagai pengatur lalu lintas traffic jaringan memiliki tugas sangat fital dalam menentukan kondisi sebuah Network.



Router adalah peningkatan kemampuan dari bridge. Router mampu menunjukkan rute/jalur (route) dan memfilter informasi pada jaringan yang berbeda. Beberapa router mampu secara otomatis mendeteksi masalah dan mengalihkan jalur informasi dari area yang bermasalah.

Fungsi

Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya. Router berbeda dengan switch. Switch merupakan penghubung beberapa alat untuk membentuk suatu Local Area Network (LAN).

Sebagai ilustrasi perbedaan fungsi dari router dan switch adalah switch merupakan suatu jalanan, dan router merupakan penghubung antar jalan. Masing-masing rumah berada pada jalan yang memiliki alamat dalam suatu urutan tertentu. Dengan cara yang sama, switch menghubungkan berbagai macam alat, dimana masing-masing alat memiliki alamat IP sendiri pada sebuah LAN.

Router sangat banyak digunakan dalam jaringan berbasis teknologi protokol TCP/IP, dan router jenis itu disebut juga dengan IP Router.
Selain IP Router, ada lagi AppleTalk Router, dan masih ada beberapa jenis router lainnya. Internet merupakan contoh utama dari sebuah jaringan yang memiliki banyak router IP.
Router dapat digunakan untuk menghubungkan banyak jaringan kecil ke sebuah jaringan yang lebih besar, yang disebut dengan internetwork, atau untuk membagi sebuah jaringan besar ke dalam beberapa subnetwork untuk meningkatkan kinerja dan juga mempermudah manajemennya.
Router juga kadang digunakan untuk mengoneksikan dua buah jaringan yang menggunakan media yang berbeda (seperti halnya router wireless yang pada umumnya selain ia dapat menghubungkan komputer dengan menggunakan radio, ia juga mendukung penghubungan komputer dengan kabel UTP), atau berbeda arsitektur jaringan, seperti halnya dari Ethernet ke Token Ring.

Router juga dapat digunakan untuk menghubungkan LAN ke sebuah layanan telekomunikasi seperti halnya telekomunikasi leased line atau Digital Subscriber Line (DSL). Router yang digunakan untuk menghubungkan LAN ke sebuah koneksi leased line seperti T1, atau T3, sering disebut sebagai access server.
Sementara itu, router yang digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal ke sebuah koneksi DSL disebut juga dengan DSL router.
Router-router jenis tersebut umumnya memiliki fungsi firewall untuk melakukan penapisan paket berdasarkan alamat sumber dan alamat tujuan paket tersebut, meski beberapa router tidak memilikinya.
Router yang memiliki fitur penapisan paket disebut juga dengan packet-filtering router.
Router umumnya memblokir lalu lintas data yang dipancarkan secara broadcast sehingga dapat mencegah adanya broadcast storm yang mampu memperlambat kinerja jaringan.

Jenis-Jenis Router

Secara umum, router dibagi menjadi dua buah jenis, yakni:

• Static router (router statis) : adalah sebuah router yang memiliki tabel routing statis yang diset secara manual oleh para administrator jaringan.
• Dynamic router (router dinamis) : adalah sebuah router yang memiliki dab membuat tabel routing dinamis, dengan mendengarkan lalu lintas jaringan dan juga dengan saling berhubungan dengan router lainnya.
• PC Router : Sebuah Personal Computer (PC) yang digunakan sebagai router(Routing) biasanya menggunakan komputer yang memiliki lebih dari 1 NIC (Network Interface Card) dengan menggunakan Operating Sistem yang mendukung untuk dijadikan router dan ditugaskan untuk menangani tugas sebuah router.
• Instant Router : Dilihat dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa jenis router ini adalah suatu alat buatan dari suatu perusahaan yang didesain untuk menjadi router secara instant. Sehingga settingnya pun lebih mudah, hanya saja sayangnya menu yang ada didalamnya sangat terbatas. Dan biasanya jenis router ini memiliki fungsi ganda sebagai switch/hub.
• Router Hardware (Cisco) : Sebuah alat jaringan komputer yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing.

Router adalah suatu alat pada dunia komputer yang berguna untuk membelokkan data dari suatu sistem jaringan ke sistem yang lain. Logikanya sebuah sistem jaringan tidak dapat berpindah ke sistem yang lain. Contohnya, Sis A, menggunakan IP 192.168.1.1 dan Sis B menggunakan IP 192.168.2.1. Maka Komputer yang menggunakan Sis A tidak dapat melakukan komunikasi dengan Sis B tanpa Router.


switch


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>switch adalah | cara kerja switch | pengertian switch


















pengertian switch




Switch menghubungkan semua komputer yang terhubung ke LAN, sama seperti hub. Perbedaannya adalah switch dapat beroperasi dengan mode full-duplex dan mampu mengalihkan jalur dan memfilter informasi ke dan dari tujuan yang spesifik.


Switch : Sebuah alat yang menyaring/filter dan melewatkan(mengijinkan lewat) paket yang ada di sebuah LAN. switcher bekerja pada layer data link (layer 2) dan terkadang di Network Layer (layer 3) berdasarkan referensi OSI Layer Model. sehingga dapat bekerja untuk paket protokol apapun. LAN yang menggunakan Switch untuk berkomunikasi di jaringan maka disebut dengan Switched LAN atau dalam fisik ethernet jaringan disebut dengan Switched Ethernet LANs.

Switch adalah perangkat jaringan yang bekerja di lapisan data-link, mirip dengan bridge, switch bekerja atas dasar informasi MAC address.
Switch mempunyai kemampuan dan kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan bridge, karena switch selain bekerja secara software juga bekerja diatas hardware.
Switch menggunkan algoritma store and forward dan cut through pada saat melakukan pengiriman data.

Jenis switch yang sering dipakai adalah LAN switch, ATM switch dan gabungan switch dengan teknologi routing.
Switch Asynchronous Transfer Mode (ATM) memberikan kecepatan tinggi yang bersifat scaleable untuk workgroup, WAN sampai enterprise backbone.
Switch ATM juga bisa mengkombinasikan aplikasi suara, gambar dan data dalam satu jaringan yang sama. Switch ATM menggunakan metode switch paket yang fix-size, paket ini biasa disebut dengan sel (cell).

Switch LAN adalah perangkat yang secara tipikal mempunyai beberapa port yang menghubungkan beberapa segmen LAN lain dan port pada switch ini berkecepatan tinggi. Switch LAN digunakan untuk menghubungkan segmen LAN yang banyak, menyediakan media dedicated dengan komunikasi yang bebas dari tumbukan (collision) antar perangkat jaringan dan mendukung komunikasi simultan, serta dirancang untuk akses kecepatan tinggi.
Biasanya switch banyak digunakan untuk jaringan LAN token star.

Dan switch ini digunakan sebagai repeater/penguat.
Berfungsi untuk menghubungkan kabel-kabel UTP (Kategori 5/5e) komputer yang satu dengan komputer yang lain.
Dalam switch biasanya terdapat routing, routing sendiri berfungsi untuk batu loncat untuk melakukan koneksi dengan komputer lain dalamLAN.

Switch adalah hub pintar yang mempunyai kemampuan untuk menentukan tujuan MAC address dari packet. Daripada melewatkan packet ke semua port, switch meneruskannya ke port dimana ia dialamatkan.
Jadi, switch dapat secara drastis mengurangi traffic network. Switch memelihara daftar MAC address yang dihubungkan ke port-portnya yang ia gunakan untuk menentukan kemana harus mengirimkan paketnya.
Karena ia beroperasi pada MAC address bukan pada IP address, switch secara umum lebih cepat daripada sebuah router.

Dalam mengolah data switch dapat digolongkan dalam tiga jenis :

• Store and Forward - switch akan meneruskan frame setelah data di terima secara lengkap.
• Cut-Through Switch Meneruskan Frame tanpa menunggu penerimaan frame secara lengkap.
• Fragment Free ( Hybrid ) merupakan gabungan dari kedua jenis switch diatas.

Switch juga diperkuat oleh teknologi VLAN (Virtual LAN) dimana dia mampu mensegmentasi jaringan LAN secara logika tanpa harus menuruti lokasi fisik peralatan.
Switch juga dapat berfungsi sebagai Spanning Tree protokol yang bersifat redundant jika dia menilai suatu jalur itu sibuk maka dia ( switch ) akan memilih jalur lain yang tidak sibuk.

Cara Kerja Switch

Jika akan menggunakan switching hub, diperlukan beberapa informasi dasar untuk menentukan pilihan switch, yaitu dengan mengetahui cara kerjanya.

• Cut through
Yaitu menentukan route paket yang diterima langsung ke alamat port tujuan. Tentu saja hal ini akan meningkatkan throughput koneksi dan mengurangi latency pengiriman paket. Pengiriman dilakukan tanpa terlebih dahulu mengumpulkan seluruh paket. Tetapi ketika alamat tujuan diketahui, langsung route dan pengiriman dilakukan ke alamat itu.
Untuk satu paket Ethernet (1518 byte) proses ini memerlukan waktu hanya selama 40 microsecond. Dalam keadaan koneksi tujuan sedang digunakan, switch akan menampung paket data yang diterima untuk dimasukkan ke dalam buffer. Dan paket data akan dikirim dari buffer jika koneksi tujuan telah kosong.

• Store and forward
Cara kerjanya dilakukan dengan mengumpulkan seluruh paket hingga lengkap ke dalam memory switch dan melakukan pemeriksaan kesalahan dengan metode CRC (Cyclic Redundancy Check). Waktu yang diperlukan untuk melakukan proses untuk setiap paket Ethernet adalah 1,2 milidetik.
Karena diperlukan memory yang cukup, ada potensi terjadinya latency dalam store and forward switch ini yang disebabkan oleh penuhnya memory yang ada untuk menampung seluruh paket dan tabel dari ntwork address.

Walaupun cara cut through akan mengurangi terjadinya latency, tetapi konsekuensinya, paket data yang rusak juga akan juga sampai ke alamat tujuan. Kebalikannya, hal ini tidak terjadi pada store and forward switch.

Dari kedua cara di atas, ada pula switch yang menggabungkan kedua cara tersebut yang disebut hybrids. Pada saat awal menggunakan cara cut through switching, dan melakukan pemeriksaan CRC, kemudian menghitung jumlah error yang ada.
Jika jumlah error telah sampai pada batas tertentu, switch akan bekerja dengan cara store and forward sampai dengan kondisi jumlah error telah berkurang. Selanjutnya switch akan kembali bekerja dengan cara cut through. Cara termudah untuk mengetahui adanya kemampuan ini adalah dengan melihat ada atau tidaknya keterangan threshold detection atau adaptive switch dalam spesifikasi teknisnya.

hub


<data:blog.title/>

<data:blog.pageName/>hub | hub adalah | pengertian hub | fungsi hub| cara kerjanya


















hub




Hub menghubungkan semua komputer yang terhubung ke LAN. Hub adalah repeater dengan jumlah port banyak (multiport repeater).
Hub tidak mampu menentukan tujuan; Hub hanya mentrasmisikan sinyal ke setiap line yang terkoneksi dengannya, menggunakan mode half-duplex.

Sama seperti switch, tetapi perbedaannya adalah hub tidak memiliki faslitas routing. Sehingga semua informasi yang datang akan dikirimkan ke semua komputer (broadcast).

Hub adalah istilah umum yang digunakan untuk menerangkan sebuah central connection point untuk komputer pada network.
Fungsi dasar yang dilakukan oleh hub adalah menerima sinyal dari satu komputer dan mentransmisikannya ke komputer yang lain.

Hub digunakan untuk sebuah bentuk jaringan yang sederhana (misal hanya untuk menyambungkan beberapa komputer di satu group IP lokal).
Ketika ada satu paket yang masuk ke satu port di hub, maka akan tersalin ke port lainnya di hub yg sama dan semua komputer yang tersambung di hub yang sama dapat membaca paket tersebut.

Sebuah hub bisa active atau passive. Active hub bertindak sebagai repeater; ia meregenerasi dan mengirimkan sinyal yang diperkuat. Passive hub hanya bertindak sebagai kotak sambungan; ia membagi/memisahkan sinyal yang masuk untuk ditransmisikan ke seluruh network.Hub adalah central utnuk topologi star dan mengijinkan komputer untuk ditambahkan atau dipindahkan pada network dengan relatif mudah.

Kapabilitas yang disediakan hub central utnuk topologi star dan mengijinkan computer untuk ditambahkan atau dipindahkan pada network dengan relatif mudah.

Fungsi tambahan selain sebagai central connection point, hub menyediakan kemampuan berikut:

• Memfasilitasikan penambahan, penghilangan atau pemindahan workstation.
• Menambah jarak network (fungsi sebagai repeater).
• Menyediakan fleksibilitas dengan mensupport interface yang berbeda (Ethernet, Token Ring, FDDI).
• Menawarkan feature yang fault tolerance (isolasi kerusakan)
• Memberikan manajemen service yang tersentralisasi (koleksi informasi, diagnostic).

Kekurangannya, hub cukup mahal, membutuhkan kabel tersendiri untuk berjalan, dan akan mematikan seluruh network jika ia tidak berfungsi.


Cara kerja Hub

Pada dasarnya adalah sebuah pemisah sinyal (signal splitter). Ia mengambil bit-bit yang datang dari satu port dan mengirimkan copynya ke tiap-tiap port yang lain. Setiap host yang tersambung ke hub akan melihat paket ini tapi hanya host yang ditujukan saja yang akan memprosesnya. Ini dapat menyebabkan masalah network traffic karena paket yang ditujukan ke satu host sebenarnya dikirimkan ke semua host (meskipun ia hanya diproses oleh salah satu yang ditujukannya saja).

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India